KEGIATAN PESTA SIAGA KABUPATEN BANDUNG KWARRAN PAMEUNGPEUK 2024

KEGIATAN PESTA SIAGA KABUPATEN BANDUNG KWARRAN PAMEUNGPEUK 2024

Sabtu, 28 September 2024, bertempat di the matic mall, Majalaya. Kwartir Ranting Gerakan Pramuka kec. Pameungpeuk mengikuti kegiatan Partisipasi Pesta Siaga kwarcab. Kab. Bandung, yang diwakili oleh Pramuka Siaga, SDN Bojongwaru, SDN Sukasari Indah, SDN Rancatungku 1, dan SDN Pameungpeuk 1. Peserta PraSiaga dari Paud Husnul Khoir selain Peserta ikut mendampingi juga Waka Binamuda, Pengurus kwarran dan Pembina yang turut mendampingi. Dalam kegiatan Pesta Siaga ini, terbagi dalam 4 dangau yaitu ketaqwaan, karakter siaga, scouting skill, dan siaga pintar. Selain itu berlangsung juga  kegiatan Bazar siaga dan Prasiaga. Dengan diadakannya kegiatan Pesta Siaga Tingkat Kwarcab kab.Bandung ini diharapkan bisa memberikan gambaran kegiatan yang bisa dilaksakan ditingkat Kwarran dan Menjadikan Pramuka Siaga dan Prasiaga yang siap menjadi Generasi Emas tahun 2045.