Pelaksanaan KMD Hari Pertama Angkatan 319 di Kwartir Pacet tahun 2024

Pelaksanaan KMD Hari Pertama Angkatan 319 di Kwartir Pacet tahun 2024

Hari ini, Jum'at tanggal 14 Februari 2024 pelaksanaan KMD (Kursus Mahir tingkat Dasar) Gerakan Pramuka Kwartir Pacet memasuki hari pertama. Pelaksanaan KMD angkatan 319 ini dipandu oleh sejumlah narasumber yang berlokasi di Gedung PGRI Kec. Pacet Kabupaten Bandung dan diikuti oleh 38 Peserta. Sekdis  secara langsung ikut serta menjadi narasumber. Kursus Mahir Dasar ini merupakan salah satu agenda rutin tahunan untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi pembina-pembina Pramuka di Kecamatan Pacet . Sejumlah materi yang diberikan dalam KMD Tahun 2024 ini antara lain pre-test, Prodik (Program Pendidikan) Siaga, AD/ART Gerakan Pramuka, serta tujuan dari Gerakan Pramuka.